Berbanggalah kalian semua atas prestasi dan juara yang telah kalian raih dalam mengikuti Pekan Olahraga Daerah (POPDA) yang diselenggarakan oleh Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Cabang Lamongan yang di ikuti oleh lembaga pendidikan SD/MI dan SLTP/MTs dibawah Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan yang telah dilaksanakan tanggal 2 s.d 4 Oktober tahun 2017 yang bertempat di Gedung Olahraga Dinas Pendidikan. .
Dalam benak "Mata dan Hati" Bapak dan Ibu Guru, ikut merasakan kebanggaan yang telah kalian raih. Namun yang lebih patut merasa bangga adalah orang tua kalian dan warga di lingkungan kalian sendiri. Kalian patut berkata dengan lantang "
Perjuanganku bukan karena perhatian, tapi perjuanganku karena tekad dan kemauan". Kata itu dirasa pantas kalian ucapkan, atas segala dukungan baik itu dari orang tua dan organisasi yang mewadahi sehingga mengikutsertakan kalian atas nama lembaga.
|
Juara I Pencak Seni Tunggal (Moh. Dirly Septa Awali)
Dok : Anang Afiludin, ST/04 September 2017 |
Selamat kepada
Dirly ( Moh. Dirly Septa Awali) yang telah meraih prestasi
Juara I Pencak Seni Tunggal, dan ucapan selamat kepada
Reza (Reza Hakim Manshurin),
Kevin (M. Andre Kevin Fernando Al Fathier), dan
Helin (Cristal Helin Aufklarung) atas prestasi
Juara I Pencak Seni beregu. "Rendah Diri" lah kalian atas prestasi yang telah kalian raih, persiapkan diri kalian menuju Tingkat Jawa Timur pada Bulan Nopember Tahun 2017.
|
Penyerahan Medali oleh Bpk. Marhawi |
Lembaga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada
Danang selaku Pembina, Ketua Komite "
Anang Afiludin. ST" dan segenap orang tua wali murid yang turut hadir dalam memberikan dukungan dan semangat, sehingga dapat meraih prestasi yang gemilang.
|
Dari Kiri : Reza Hakim Manshurin, M. Andre Kevin Fernando Al Fathier, Cristal Helin Aufklarung.
Dok : Anang Afiludin, ST/04 September 2017 |
"
Perjalananmu adalah prestasimu yang akan kamu ingat sepanjang hidupmu"
05 September 2017
Komentar
Posting Komentar