Aplikasi Administrasi Pengelolaan Nilai KTSP Kelas 6 Tapel 2017/2018 Lengkap Dengan Kalender Pendidikan

Sebagai bahan referensi di lingkup lembaga Sekolah Dasar, khususnya SD Negeri Pangkatrejo Kecamatan Maduran Kabupaten Lamongan yang masih menggunakan Kurikulum KTSP, maka administrasi pengelolaan nilai pada Kelas 6 tahun pelajaran 2017/2018 ini, kami menggunakan administrasi berupa format excel, format pengisian administrasi ini dapat digunakan untuk mempermudah guru kelas 6 (enam) dalam melakukan penginputan nilai pada Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Aplikasi Administrasi Pengelolaaan ini mengacu pada Buku Administrasi yang sudah diberikan tiap tahun yang diberikan oleh Dinas Pendidikan.

Aplikasi ini mencakup data-data yang sudah kami sesuaikan dengan buku pengelolaan yang diberikan, ditambah pula dengan pembagian hari libur pada jurnal absensi tiap bulan pada semester 1 (satu) tapel 2017/2018, baik libur umum maupun libur hari besar, dan ditambah lagi dengan kalender pendidikan yang kami gunakan sebagai referensi, meski belum ada pembagian kalender resmi dari dinas pendidikan, namun kami berusaha menyesuaikan dengan kalender pendidikan tingkat provinsi Jawa Timur.

Penggunaan aplikasi ini dapat dipergunakan untuk guru kelas 1 s/d kelas 6 yang masih menggunakan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan. Masing-masing Guru Kelas dapat mendownload file yang sudah kami sediakan disini, dan semoga dapat membantu bapak/ibu guru kelas 1 s/d kelas 6 untuk lebih mudah dalam melakukan penginputan nilai, baik itu nilai ulangan harian maupun nilai tugas yang diberikan secara tugas terstruktur (TT) dan kegiatan mandiri tidak terstruktur (KMTT) dan juga penginputan nilai ulangan tengah semester (UTS) maupun ulangan akhir semester (UAS), sehingga hasil yang diharapkan dapat dicetak berupa raport semester atau nilai yang harus dilaporkan ke Pengawas jenjang TK/SD di masing-masing lingkup Kecamatan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SK Pembagian Tugas Guru Sebagai Guru Piket Tapel 2017/2018

Memori Serah Terima Jabatan Kepala Sekolah 2017

Contoh Proposal Kegiatan Esktrakurikuler Sepakbola Mini